Berita Polres Jajaran

Memberikan Rasa Aman Kepada masyarakat Satlantas Polres Tanjungbalai Rutin Giat Blue Light Patrol

Tribratanews.sumut.polri.go.id – Satlantas Polres Tanjungbalai acapkali melakukan kegiatan Blue Light Patrol. Kegiatan yang dilakukan malam hari ini untuk mengantisipasi kemacetan dan niat jahat dari para pelaku kejahatan.

“Kita melakukan kegiatan ini sesuai arahan dari Pak Kapolres Tanjungbalai Ahmad Yusuf Afandi agar turut hadir di tengah masyarakat dan menjaga keamanan masyarakat saat malam hari,” kata Kasatlantas Polres Tanjungbalai AKP Hotlan Wanto Siahaan, Minggu (11/9/2022).

Jadi, katanya, kegiatan Blue Light Patrol ini juga satu bentuk kegiatan preventif yang bertujuan sebagai implementasi program Kapolda Sumut Irjen Pol Panca Putra Simanjuntak yang menempatkan pergelaran anggota khususnya pada malam hari tiba.

“Selain memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat yang sedang beraktivitas atau yang sudah beristirahat. Kegiatan dilaksanakan diharapkan dapat mencegah terjadinya pelanggaran lalulintas seperti aksi kejahatan jalanan, mencegah terjadinya balap liar atau kebut-kebutan yang dilakukan oleh para remaja atau pemuda dan mencegah terjadinya kecelakaan lalulintas,” pungkasnya. (ard)

Selengkapnya

Berita Terkait

Back to top button