Top News

Dukung Pelestarian Budaya, Kapolres Sergai Hadiri Pekan Budaya Kabupaten Sergai 2023 Wujudkan Kondusifitas Pemilu Damai 2024

Tribratanews.sumut.polri.go.id –  Dalam rangka mendukung pelestarian budaya Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Kapolres Sergai  AKBP Oxy Yudha Pratesta SIK, menghadiri Pekan Budaya Kabupaten Sergai 2023 yang digelar di di Halaman Kantor Bupati Kabupaten Serdang Bedagai. Jumat, (11/11/2023)

Pekan Budaya Kabupaten Sergai 2023 ini dengan tema : “Kemilau, Dulu, Kini, dan Nanti” Selain Kapolres Sergai, turut hadir jajaran Forkopimda, Wakil Bupati H. Adlin Umar Yusri Tambunan S.T,.M.S.P, Dandim 0204 Deli Serdang Letkol Czi. Yoya Febrianto, serta dihadiri Pegiat Budaya Kabupaten Serdang Bedagai dan undangan lainnya.

Bupati Serdang Bedagai H. Darma Wijaya dalam sambutannya mengatakan:

“Acara pekan kebudayaan daerah ini pada hakikatnya merupakan upaya pemerintah dan masyarakat dalam membangun wadah kerberjasama untuk melahirkan ruang ruang keragaman berekspresi dialog antara budaya serta inisiatif dan partisipasi inovatif yang kelola secara berjenjang sejak dari Desa hingga ke kota”.

Kasi Humas Polres Sergai, Ipda Brimen yang ikut dalam kegiatan tersebut kepada media mengatakan, pelaksanaan kegiatan Pekan Budaya Kabupaten Sergai 2023 ini merupakan suatu bentuk kepedulian pembinaan dan pelestarian budaya bangsa yang ada di Kabupaten Sergai Bedagai dan melalui kegiatan ini pula adanya semangat persatuan dan kesatuan seluruh elemen adat dan budaya di Kabupaten Serdang Bedagai.

“Harapan Kita bersama bahwa melalui acara pelestarian budaya ini dapat memberikan energi positif, khususnya generasi penerus bangsa, kepedulian untuk melestarikan nilai-nilai luhur hingga terciptanya situasi Kamtibmas yang kondusif menuju Pemilu Damai 2024″ungkapnya

Kegiatan Pekan Budaya Kabupaten Sergai 2023 menampilkan : Tari multi etnis, Talk show Kemilau Budaya, Penampilan seni budaya, Senandung Melayu, Sigale-gale, Tari Gobuk dan Pergelaran kesenian tradisional hingga Seluruh rangkaian kegiatan berakhir pada pukul 23.00 WIB, berlangsung dengan baik. { AR.S }

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button