Berita PolresTop News

Kapolres Sergai me-RESPONS Cek Kondisi Alut dan Alsus Jelang Ops Mantap Brata

Tribratanews.sumut.polri.go.id – Kapolres Serdangbedagai AKBP Oxy Yudha Pratesta melakukan pengecekan kondisi sarana dan prasarana (Sarpras) peralatan utama (Alut) dan peralatan khusus (Alsus) milik Polres Sergai yang digelar di Lapangan Apel Polres Sergai di Seirampah, Jumat (29/9/2023).

Adapun Sarpras Alut dan Alsus yang dicek terdiri dari, kelengkapan alat Dalmas, tenda Velbed serta kendaraan bermotor (Ranmor) dinas dengan rincian 6 unit kendaraan roda 6, 27 unit roda 4, 1 unit roda tiga, dan roda 2 sebanyak 128 unit, serta 2 unit kendaraan roda 4 pinjam pakai untuk patroli Samapta dengan jumlah total Ranmor sebanyak 164 unit.

Selain itu, Kapolres juga mencek perlengkapan Dalmas sebanyak 60 pasang, dan handy talkie (HT) milik personel sebanyak 110 unit.

AKBP Oxy Yudha Pratesta mengatakan, pemeriksaan dan pengecekan kondisi siap Sarpras ini untuk mendukung pelaksanaan tugas yang akan digunakan dalam Operasi Mantap Brata 2023-2024.

“Pengecekan kondisi sarpras ini penting, karena sebagai sarana pendukung dan percepatan dalam penanganan Harkamtibmas menjelang dilaksanakannya Operasi Mantap Brata 2023-2024 di Wlikum Polres Sergai,” katanya.

Ia juga menekankan kepada personel yang ditunjuk, agar merawat dan menjaga sarana pendukung tersebut.

“Sehingga dalam pelaksanaan Operasi Mantap Brata 2023-2024 nanti, sarana dan prasarana ini dapat digunakan dengan baik,” jelasnya.{ As }

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button