Berita PolresGiat Kepolisian

Ops Mantap Brata, Dalmas Polres Tapsel Mulai Latihan Gerakan dan Formasi

Tribratanews.sumut.polri.go.id – Personel Pengendalian Massa (Dalmas) Sat Samapta Polres Tapanuli Selatan (Tapsel) mulai latihan gerakan dan formasi, Rabu (25/10/2023) pagi.

Latihan gerakan dan formasi Dalmas Sat Samapta Polres Tapsel tersebut, merupakan satu rangkaian dari Ops Mantap Brata Toba 2023-2024. Latihan, berlangsung di Halaman Mako Polres Tapsel.

Kasat Samapta Polres Tapsel, AKP Harun, SH, memaparkan, di latihan ini meliputi kecepatan penggunaan perlengkapan dan peralatan. Lalu, sikap pokok yang benar. Kemudian, sikap siaga yang benar.

“Selanjutnya, sikap dorong maju yang benar. Serta, sikap bertahan yang benar. Dan, formasi berlindung serta formasi mengurai massa,” ungkap Kasat.

Selain itu, lanjut Kasat, personel juga berlatih efektifitas penggunaan alat dan kelengkapan, agar tidak terjadi kesalahan prosedur. Dalam latihan ini, personel berlatih fungsi tameng dan tongkat.

“Kemudian, fungsi rantis (kenderaan taktis), fungsi flashball, dan fungsi Ransus (kenderaan khusus) AWC (Air Water Canon),” imbuh Kasat.

Dalam kesempatan ini, para personel juga berlatih terkait gambaran situasi pada eskalasi objek pemahaman untuk mengambil tindakan sesuai dengan prosedur. Di mana, indikator eskalasi menentukan situasi.

“Baik itu, situasi hijau, kuning, serta merah,” terangnya.

Pihaknya juga melatih personel terkait komunikasi kepastian perintah agar terhindar dari kesalahan prosedur. Komunikasi itu meliputi, negosiator dengan massa. Komunikasi antar unit pengamanan.

“Serta, komunikasi kendali taktis dan komunikasi kendali teknis,” tuturnya.

Tujuan Latihan

Menurut Kasat, tujuan semua latihan itu, dalam rangka membentuk satuan Dalmas Polres Tapsel profesional. Ini juga sebagai wujud lesiapan penanganan aksi unjuk rasa di wilayah hukum Polres Tapsel.

“Dan rencana kontijensi Pilpres tahun 2024,” ucap Kasat.

Kasat memaparkan, bahwa dalam latihan ini melibatkan 39 personel. Adapun alat yang personel gunakan antara lain, satu unit mobil boks, 30 unit tameng, 39 set rompi Dalmas, 30 buah tongkat Dalmas

“Kemudian, 2 buah flash ball dan 2 buah Apar (alat pemadam api ringan),” urai Kasat.

Terakhir, Kasat mengatakan bahwa, dalam latihan ini, personel Dalmas melaksanakannya dengan semangat. Namun tetap menjaga kebugaran tubuh masing-masing Tim Dalmas.{ AR.S }

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button