Top News

Peringati Hari Jadi Humas Polri ke-73, Polres Padangsidimpuan Gelar Donor Darah

Tribratanews.sumut.polri.go.id – Dalam rangka menyambut Hari Jadi Humas Polri ke-73, Polres  Padangsidimpuan  melalui Seksi Humas (Si Humas)  menggelar kegiatan donor darah Yang berlangsung di Kantor  PMI  Jalan FL tobing kelurahan Wek IV kecamatan  Padangsidimpuan Utara,Kota Padangsidimpuan, Selasa (29/10/2024).

Kegiatan  ini dilaksanakan bekerja sama dengan Unit Donor Darah (UDD) Palang Merah Indonesia (PMI) kota Padangsidimpuan dan diikuti personel polres Padangsidimpuan, Bhayangkari  dan masyrakat

Kegiatan itu langsung di pimpin kapolres Padangsidimpuan AKBP Dr Wira Prayatna SH, S, IK, MH dan di hadiri Kasi Humas AKP K SINAGA, SH berikut Dr. MARTUA HAMONANGAN HRP, sebagai Direktur Unit Donor Darah PMI Padangsidimpuan / Kab. Tapsel , Annisa Safitri Lubis, AMd, Kes sebagai analis ,Ns. indah Yulina Batubara, S. Kep sebagai aftaper / perawat bersama  Personil Polres Padangsidimpuan dan  Wartawan

  Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dr Wira Prayatna melalui Kasi Humas  AKP Kenborn Sinaga SH mengungkapkan bahwa kegiatan donor darah ini merupakan bentuk kepedulian sosial Polri dalam rangka menyambut Hari Jadi Humas Polri ke-73 dengan mengusung thema ” Mengabdi Untuk Negeri Humas Polri Presisi Menuju Indonesia Maju “*untuk membantu memenuhi kebutuhan darah di Wilayah huku.Polres Padangsidimpuan

“Kegiatan ini adalah wujud nyata dari komitmen kami dalam memberikan kontribusi bagi masyarakat. Selain itu, ini juga menjadi momen untuk mempererat hubungan antara Polri dan warga kota Padangsidimpuan ,” ujar AKP Kenborn Sinaga

Adapun yang tidak terdonor rata-rata mengalami tensi tinggi, sakit gigi, menkonsumsi obat, menstruasi, dan belum dapat waktu, menghalangi untuk Donor

Lebih lanjut, kasi humas  menjelaskan bahwa kegiatan donor darah ini bertujuan untuk menambah stok darah di PMI  dan memenuhi kebutuhan terutama dalam kondisi darurat atau bagi pasien dengan kebutuhan medis khusus.

“Alhamdulillah, kegiatan hari ini menghasilkan sekitar 25  kantong darah yang sangat berharga,” ujarnya.

Ia juga berharap kegiatan ini dapat menggugah kesadaran anggota Polres Padangsidimpuan untuk turut serta dalam kegiatan sosial seperti donor darah.

Semua peserta yang mengikuti donor darah sebelumnya menjalani pemeriksaan kesehatan. Hal itu untuk memastikan kelayakan sebagai pendonor.

Selama kegiatan berlangsung, banyak anggota Polres Padangsidimpuan  yang secara sukarela mendonorkan darah. Mereka antusias karena ingin membantu memenuhi kebutuhan darah di  kota Padangsidimpuan

Sementara itu,Direktur Unit Donor Darah PMI Padangsidimpuan / Kabupaten  Tapsel , Annisa Safitri Lubis, AMd, Kes mengapresiasi inisiatif Polres padangsidimpuan dalam mengadakan kegiatan kemanusiaan ini.

“Kami sangat berterima kasih atas kepedulian yang ditunjukkan kapolres Padangsidimpuan AKBP Dr Wira Prayatna bersama jajarannya  Setiap kantong darah yang didonorkan sangat berharga dan bisa menyelamatkan nyawa manusia  Kegiatan seperti ini sangat membantu bagi PMI dalam menjaga ketersediaan darah bagi masyarakat yang membutuhkan,” ucap Annisa Safitri Lubis, AMd, Kes

Personel polres Padangsidimpuan bersama Masyarakat  menyatakan kebanggaannya bisa turut serta dalam kegiatan ini.

“Saya merasa bangga bisa ikut menyumbang darah, apalagi di hari jadi Humas Polri. Semoga darah yang kami sumbangkan bisa bermanfaat bagi yang membutuhkan,” ujar  Annisa Safitri Lubis, AMd, Kes.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, Polres padangsidimpuan  berharap semangat kepedulian dan kemanusiaan di tengah masyarakat dapat terus ditingkatkan, seiring dengan komitmen Polri untuk selalu hadir membantu masyarakat dalam berbagai bentuk kegiatan sosial ini. [ Ar s]

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button