Berita Polres

Saat Kawal Penyaluran BLT, Polsek Sipirok Beri Pesan Kamtibmas

Tribratanews.sumut.polri.go.id – Bhabinkamtibmas Polsek Sipirok, Aipda Robinson Sihombing, kawal proses penyaluran bantuan langsung tunai (BLT) tahap III dari anggaran DD TA 2023, Senin (16/10/2023) pagi.

Saat itu, Desa Ramba Sihasur, Kecamatan Sipirok, Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel), salurkan BLT terhadap warganya. Sembari kawal penyaluran BLT, Polsek Sipirok sempatkan beri pesan Kamtibmas.

“Di mana, kami menyampaikan agar masyarakat tidak terpengaruh dengan berita hoaks. Yang cenderung berisi ujaran kebencian dan isu SARA,” kata Kapolsek Sipirok, Iptu PM Siboro.

Menurut Kapolsek, menjelang Pemilu 2024, banyak berita-berita hoaks dan misinformasi berseliweran di dunia maya. Untuk itu, pihaknya meminta kerja sama masyarakat, agar tercipta Pemilu yang damai.

“Tentunya, dengan memelihara situasi yang aman, sejuk, dan kondusif,” imbuhnya.

Selain itu, pihaknya juga meminta kerja sama masyarakat untuk jaga situasi Kamtibmas dan toleransi agar guna menghindari perpecahan antar anak bangsa. Pihaknya juga minta, agar selalu koordinasi dengan aparat.

“Baik itu dengan Bhabinkamtibmas, Babinsa, atau pemerintah kecamatan setempat, apabila ada hal-hal yang sifatnya mengganggu Kamtibmas,” terangnya.

Terakhir, Kapolsek mengaku pihaknya juga menghimbau masyarakat untuk tidak melakukan pembakaran Hutan dan Lahan. Sebab, hal tersebut dapat merugikan diri sendiri, dan orang lain di sekitar.

“Selain agar berlangsung lancar, kehadiran Bhabinkamtibmas pada proses penyaluran BLT, juga bertujuan untuk memelihara silaturahmi antara Polri dan masyarakat,” tukas Kapolsek mengakhiri. { As }

Artikel Terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button